TEMANGGUNG – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Temanggung menunjukkan komitmennya dalam memberikan bakti nyata bagi masyarakat. Halaman depan Rutan Temanggung disulap menjadi area layanan kesehatan masyarakat guna menyelenggarakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis, Selasa (13/01/2026).
Kegiatan yang dimulai sejak pagi hari ini menyasar warga sekitar rutan serta keluarga warga binaan yang sedang berkunjung. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya preventif dan deteksi dini masalah kesehatan di lingkungan masyarakat.
Dalam kegiatan ini, Rutan Temanggung mengerahkan tim medis internal yang terdiri dari dokter dan perawat rutan. Masyarakat mendapatkan serangkaian pengecekan kesehatan secara mendalam, meliputi: Pengecekan tinggi badan dan berat badan untuk memantau indeks massa tubuh.
Pemeriksaan kadar gula darah sewaktu, kolesterol, dan tekanan darah (tensi), serta sesi diskusi langsung dengan dokter rutan terkait keluhan kesehatan Sejak loket pendaftaran dibuka, warga tampak antusias mengantre dengan tertib.
Salah satu warga yang mengikuti kegiatan ini mengaku sangat terbantu, "Sangat bermanfaat, apalagi ada konsultasi gratis dengan dokter." ujarnya.
Kepala Rutan Temanggung menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara instansi pemasyarakatan dengan masyarakat luas. Selain menjalankan fungsi pembinaan terhadap warga binaan, Rutan juga ingin hadir sebagai lembaga yang memberikan manfaat positif bagi lingkungan sekitar.
"Kami ingin memastikan bahwa kehadiran Rutan tidak hanya dirasakan oleh warga binaan di dalam, tetapi juga membawa manfaat bagi masyarakat luar melalui program-program kemanusiaan seperti ini, " ujar Karutan Hendra.
Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga pola hidup sehat dan rutin melakukan kontrol kesehatan semakin meningkat. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.
(Humas Rutan Temanggung)

Updates.